Cilegon, 19 Februari 2025 – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, SMP Negeri 5 Cilegon mengadakan kegiatan Pengajian Rutin Bulanan, Bakti Sosial, dan Munggahan. Kegiatan yang berlangsung pada hari Rabu, 19 Februari 2025, ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara seluruh Paguyuban, guru, dan tenaga pendidik, serta memberikan perhatian kepada peserta didik yang kurang mampu.
Ketua Komite UPT SMP Negeri 5 Cilegon, Ibu Hj. Rosi Rosdiany, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk menjaga hubungan baik di antara warga sekolah. "Kami berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya, menjadi berkah, dan memberi manfaat bagi seluruh keluarga besar SMP Negeri 5 Cilegon, khususnya Paguyuban SMP Negeri 5 Cilegon," ujarnya.
Bakti sosial kali ini difokuskan untuk memberikan bantuan kepada peserta didik yang kurang mampu, peserta didik yatim, serta petugas kebersihan (OB) dan sekuriti di lingkungan sekolah. Sebanyak 130 paket santunan diserahkan dalam acara tersebut, sebagai wujud kepedulian terhadap sesama.
Acara berlangsung dengan penuh kehangatan di Gedung Serbaguna SMP Negeri 5 Cilegon dan dihadiri oleh para pengurus serta anggota Komite SMP Negeri 5 Cilegon, tenaga pendidik, serta kependidikan. Semoga, dengan terus solid dan kompaknya Paguyuban SMP Negeri 5 Cilegon, kegiatan positif dan penuh berkah ini dapat terus diadakan di masa depan.
Harapan untuk Kegiatan di Masa Depan
Ibu Hj. Rosi Rosdiany menambahkan, "Kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi rutinitas tahunan, tetapi juga menjadi momentum bagi kita semua untuk terus berbagi kebahagiaan dan berkah, serta menjaga keharmonisan di lingkungan sekolah. Semoga seluruh warga SMP Negeri 5 Cilegon selalu diberkahi dengan kesehatan dan keberkahan di setiap langkah."
Dengan berjalannya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan rasa kepedulian sosial di lingkungan sekolah dan memperkuat kebersamaan antarwarga SMP Negeri 5 Cilegon. Aamiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar